- Home>
- Fisafat itu apaya?
Posted by : Chachacino
Senin, 19 September 2016
Sebelum ngulik apa itu filsafat,
intro dulu yaa
Salam pendidikan! Assalamualaikum
semua!
Bismillah, wah postingan ini jadi
entri perdana yaa di blog aku ini. Sebelum ngulik banyak bahasan yang akan
dibahas nanti mengenai filsafat ilmu pendidikan, ada baiknya kita tahu dulu yaa
pandangan umum tentang filsafat itu sendiri, nanti kalo udah tahu filsafat itu
apa baru deh kita bisa spesifikasi ke cakupan pendidikannya.
Untuk itu, langsung aja deh. Yuk,
mari kita mengenal filsafat lebih dalam.
Pengertian Filsafat secara
etimologis
Filsafat
atau falsafah merupakan kata serapan dari bahasa arab ( فلسفة : falsafah ) dan yunani (Φιλοσοφία
: philosophia). Dalam bahasa yunani sendiri, kata
philosophia merupakan gabungan kata, atau yang biasa kita kenal ialah kata majemuk.
Kata philosophia jika dipecah berdasarkan kata tunggalnya ialah (phili) yang berarti “persahabatan/cinta” dan (sophia) mempunyai makna
"kebijaksanaan". Sehingga secara menyeluruh philosophia bermakna
seorang “pencinta kebijaksanaan”.
source pict : http://www.fimadani.com/filsafat-dalam-khazanah-intelektual-islam/
source pict : http://www.fimadani.com/filsafat-dalam-khazanah-intelektual-islam/
Pengertian filsafat menurut para ahli
- Menurut Plato ( 427-347 SM) filsafat adalah pengetahuan tentang segala yang ada
- Aristoteles (384-322 SM) mengemukakan pandangan yang sedikit berbeda dengan gurunya,plato. Menurut Aristoteles filsafat merupakan sebuah kegiatan guna menyelidiki sebab dan asas segala sesuatu tersebut
- Setelah plato dan aristoteles mengemukakan definisi filsafat menurut versinya, kemudian disusul dengan filsuf muslim ternaman bernama Al Farabi (wafat 950 M) menyatakan bahwa filsafat adalah ilmu pengetahuan tentang alam yang maujud (ada) dan memiliki tujuan untuk menyelidiki hakekat yang sebenarnya.
Sebagaimana yang di lansir dalam Wikipedia, klasifikasi filsafat yang ada di dunia ini mencakup filsafat barat, filsafat timur, filsafat timur tengah, filsafat islam, filsafat Kristen, metafisika, epistimologi, aksiologi, etika, estetika. Namun kali ini saya tidak akan membahas satu persatu dari klasifikasi tersebut, mungkin lain waktu ya hehe. hanya sebagai kilasan pengetahuan aja, inshaAllah jika diberi kesempatan, akan dibahas satu persatu dari setia klasifikasi filsafat yang ada.
see you on the next post